Apel Gabungan, Satgas Yonif MR 411 Kostrad Bersinergi Pastikan Keneyam Aman

    Apel Gabungan, Satgas Yonif MR 411 Kostrad Bersinergi Pastikan Keneyam Aman
    Satgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad Bersama Polres Nduga, Satgas Damai, Satgas Elang, Menggelar Apel Gabungan Dalam Upaya Menciptakan Keamanan dan Ketertiban Lingkungan Kota Keneyam.

    NDUGA - Satgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad bersama Polres Nduga, Satgas Damai, Satgas Elang, menggelar apel gabungan dalam upaya menciptakan keamanan dan ketertiban lingkungan Kota Keneyam, Kabupaten Nduga, Jum'at (29/9/2023) malam.

    Apel gabungan yang dilaksanakan secara rutin merupakan salah wujud sinergi antar satuan tugas (Satgas) baik dari TNI-Polri dengan unsur aparat keamanan kewilayahan Kodim Nduga dan Polres Nduga.

    Kegiatan diawali dengan apel gabungan bertempat di Polres Nduga yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Nduga AKP Bayu Pratama Sudirno, yang di ikuti oleh 50 personil gabungan.

    Terpisah, Dansatgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad Letkol Inf Subandi alias Bang Alex mengatakan, apel gabungan itu merupakan suatu kegiatan rutin untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kota Keneyam.

    “Kami Satgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad bersama aparat keamanan TNI-Polri yang berada di wilayah Keneyam solid dan kompak untuk menciptakan situasi keamanan yang kondusif, " kata Bang Alex.

    Disampaikan AKP Bayu Pratama Sudirno, bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu agenda penting yang rutin dilaksanakan dalam rangka menjaga keamanan wilayah Keneyam.

    “Harapannya dengan adanya kegiatan ini, Kota Keneyam Kabupaten Nduga dapat menjalankan aktivitas dan kegiatan, ” jelasnya.

    "Dengan sinergitas dan kebersamaan seluruh aparat keamanan baik TNI-Polri akan memberikan rasa aman bagi masyarakat, " pungkas AKP Bayu.

    Kegiatan dilanjutkan dengan patroli bersama mengelilingi Kota Keneyam, dengan rute objek vital dan jalan-jalan ring luar Kota Keneyam.

    Editor      : JIS Agung 

    Sumber   : Penkostrad 

    nduga papua satgas yonif mr 411 kostrad sinergitas tni-polri
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Waiten Gwijangge: Kalau Sa Lihat Kostrad...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan, Satgas Mobile Yonif MR...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Irdam Brawijaya Hadiri Konsolidasi Wilayah Panitia Pemilihan Kecamatan Pilkada se-Jawa Timur
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Cegah Stunting, Ksatria Pandawa Kolaborasi Bersama Tim Kesehatan Puskesmas Mumugu
    Senyum Bahagia, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Borong Pisang Adik Larina
    Pertama kali Gelar Acara Syukuran Peringati Bulan Agustus, Satgas Yonif PR 433/JS Ajak Masyarakat Merayakan Bulan Kemerdekaan dengan Cara Adat Khas Papua Pegunungan
    Awali Bulan Januari Penuh Cinta Damai, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Kembali Gelar Pos Senyum
    Tak Kenal Lelah, Tim Kesehatan Pandawa Kostrad, Berikan Layanan Kesehatan Masyarakat Keneyam
    Pertama kali Gelar Acara Syukuran Peringati Bulan Agustus, Satgas Yonif PR 433/JS Ajak Masyarakat Merayakan Bulan Kemerdekaan dengan Cara Adat Khas Papua Pegunungan
    Ngopi Bareng Lagi, Sarana Kedekatan Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad dengan Masyarakat 
    Suasana Khidmat, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad dan Masyarakat Keneyam Laksanakan Ibadah Natal Bersama
    Senyum Bahagia, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Borong Pisang Adik Larina
    Kembali Beraksi, Pasukan Pandawa Kostrad Borong Semua Jualan Mama Papua di Keneyam Nduga
    Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah, Satgas 411 Kostrad Bersama Dinkes Nduga Beri Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat 
    Mama Albertina Lokbere : Kami Senang, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Selalu Dekat dan Bantu Kita Semua
    Dukungan Masyarakat Nduga, Kunci Kesuksesan Pembangunan Gereja Satgas Yonif 411 Kostrad
    Tebar Kebahagian Lewat Pos Senyum, Pasukan Pandawa Selalu Dekat dengan Masyarakat Keneyam
    Peringati HUT Yonif 433/JS, Personel TNI Pos Yigi Bagikan Sembako di Sisa Akhir Penugasan Kepada Masyarakat Nduga

    Ikuti Kami